Kuliner sebagai aspek utama penunjang Pariwisata dan Ekonomi kreatif

Bismillah Assalamu Alaikum


Untuk Mempromosikan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif maka kita harus  fokus mempromosikan kuliner khas Indonesia. Hal tersebut bertujuan untuk meningkatkan kualitas hidup dan kesejahteraan masyarakat mengingat kuliner berkaitan dengan pariwisata dan ekonomi kreatif.

"Kuliner Indonesia harus bisa menjadi  ikon pariwisata untuk menarik wisatawan mancanegara karena prospektif sebagai pintu gerbang sekaligus citra pariwisata Indonesia,"

Dikarenakan variasi kuliner Indonesia sangat beragam, harus ditentukan dulu mana yang akan menjadi ikon. Jika sudah kuliner tersebut harus memiliki standar pelayanan. Misalkan rendang. Negara lain juga ada yang memiliki rendang sehingga rendang Indonesia harus memiliki resep dan standar yang sama agar rendang Indonesia bisa dicirikan dimanapun keberadaannya.

Pemerintah juga akan mengembangkan strategi untuk memfasilitasi restoran-restoran di Indonesia. Seperti halnya yang dilakukan Thailand yang turut memfasilitasi restoran-restoran negaranya yang ada di luar negeri dengan menaruhkan brosur-brosur pariwisata.

Pemerintah akan  memaksimalkan potensi kuliner yang dimiliki bangsa sebagai upaya meningkatkkan kunjungan wisatawan. Menurut beliau kuliner sangatlah prospektif dan menjadi pintu gerbang pariwisata dan industri kreatif.

Jika anda ingin mencari resep asli warisan leluhur anda bisa mencari di blog Jalan dan Makan



 
Lebih baru Lebih lama